Ajari aku untuk tetap tegar
Walau pilihan hidup ini sukar...
Ajari aku untuk menjadi wanita tangguh
Walau harus merasa sakit saat jatuh...
Ajari aku untuk terus bermujahadah
Walau harus berhadapan dengan beragam masalah...
Ajari aku untuk tetap teguh pendirian
Walau aku sendirian...
Ajari aku untuk tetap optimis
Walau aku menangis...
Ajari aku untuk jadi pahlawan
Walau hanya untuk nafsu hati yang harus aku lawan...
Ajari aku untuk tetap sahaja
Walau ungkapan hatinya menyakitkan di ujung senja
Ya Rabb, ajari aku... *_*
Saat jemari ini ingin menari
Merangkai kata yang melukis rasa
Menghempas heningnya malam dengan berjuta asa
Rupanya kali ini jemari dapat berpesta dengan kalahnya diri...
~sahira~
Jumat, 13 November 2009
Ajari Aku....
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Mba selalu bisa membuatku tenang dengan tulisan2 mba....entah mungkin hanya kebetulan....nayla sayang mba....terima kasih untuk semua ini ya mba ^_^
BalasHapus^_^ sama2 de....mba juga sayang nayla....terus belajar ya....
BalasHapusYa Allah… ajari kami tersenyum meski berat pundak memikul beban, ajari kami berlapang dada meski banyak hal menyesakkan jiwa, ajari kami tetap rendah hati agar kami selalu bersyukur…
BalasHapusmba,aulia gak tau siapa mba
BalasHapustapi aulia kagum..
kagum banget...